Pelatihan Vokasi Jadi Upaya Peningkatan Kualitas SDM oleh Kemnaker

Jum'at, 26 Februari 2021 | 08:33 WIB
Pelatihan Vokasi Jadi Upaya Peningkatan Kualitas SDM oleh Kemnaker
Menaker, Ida Fauziyah, meresmikan BBPLK Serang, Banten, Kamis (25/2/2021). (Dok : Kemnaker)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam kesempatan tersebut, Menaker mengimbau warga masyarakat Serang, khususnya kaum muda yang masih mencari pekerjaan dan ingin meningkatkan kompetensinya, untuk jangan ragu untuk mengikuti pelatihan di BBPLK Serang. Pasalnya pelatihan di Serang didukung oleh fasilitas kelas elit terbaru dengan bimbingan instruktur yang kompeten di bidangnya.

"Silakan bekerja keras dan memanfaatkan semua fasilitas yang ada untuk menjadi sumberdaya kompeten yang berkontribusi pada pembangunan Banten dan bangsa Indonesia pada umumnya, " katanya.

Sementara itu,  Dirjen Binalattas, Budi Hartawan, dalam laporannya mengatakan saat ini BBPLK Serang satu-satunya BLK yang menyelenggarakan pelatihan teknisi ahli 2 tahun untuk kejuruan Mesin, Las, Listrik dan Mekatronik sebanyak 9 kelas yang saat ini duduk di semester 2 dan 4.

"Pelaksanaan pilot project pelatihan teknisi 1 tahun untuk 4 kejuruan yang akan mulai dilaksanakan di tahun 2021, " kata Budi Hartawan.

Tahun ini, BBPLK Serang telah menjalin kerja sama dengan beberapa dunia industri, antara lain PT. Chandra Asri Petrochemical Tbk. Kerja sama ini bertujuan untuk menyiapkan tenaga kerja bagi perluasan pabrik PT. Chandra Asri grup di Kota Cilegon, yang membutuhkan sekitar 25.000 tenaga kerja di semua bidang kerja sama dengan perusahaan yang menangani proyek PLTU Jawa IX dan X Suralaya, Cilegon, Banten.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI