Wadirut Pupuk Indonesia Berharap PIMA Berlanjut untuk Dorong Transformasi Bisnis

Iwan Supriyatna Suara.Com
Jum'at, 06 Januari 2023 | 17:23 WIB
Wadirut Pupuk Indonesia Berharap PIMA Berlanjut untuk Dorong Transformasi Bisnis
Wakil Direktur Pupuk Indonesia, Nugroho Christijanto pada puncak acara PIMA 2022 di Jakarta.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seluruh karya jurnalistik dinilai Dewan Juri, dimana pada saat penilaian, seluruh identitas karya jurnalistik dihilangkan. Artinya, Dewan Juri ini menilai tanpa mengetahui siapa penulisnya maupun asal medianya.

Terdapat empat kategori dalam PIMA 2022 ini, yaitu kategori fotografi, kategori media cetak, kategori media televisi dan kategori media online. Adapun Juara 1 pada kategori fotografi diraih oleh Evan Zumarli (Sumatera Ekspres), berikutnya Juara 2 Rachman (Bisnis Indonesia), Juara 3 Amston Probel (Tempo), Harapan 1 Maman Sukirman (Sindo Makassar), Harapan 2 Adi Prima (beritaminang.com) dan Harapan 3 Tawakkal Basri (Harian Fajar).

Untuk Juara 1 kategori televisi, dimenangkan oleh Dian Widaningtyas dan Priyuda Anangga Dipa (CNN Indonesia TV), kemudian Juara 2 Muhammad Olga Abdella (Bisnis Indonesia/Bisnis TV), Juara 3 Ajat Hudiyanto (CNBC Indonesia TV), Harapan 1 Ira Vidya Siahaan (MNC TV), Harapan 2 Sholihul Huda (Metro TV) dan Harapan 3 Herry Widodo (Kompas TV Jawa Tengah).

Sementara untuk Juara 1 kategori media cetak berhasil diraih oleh Dinda Wulandari (Bisnis Indonesia), sementara Juara 2 diberikan kepada Siemen Martin (Tribun Sumsel), Juara 3 Rendi Fadillah (Sumatera Ekspres), Harapan 1 Febriansyah (Harian Khazanah), Harapan 2 Hendra Friana (Fortune Indonesia), dan Harapan 3 Kurniawan (Solopos).

Terakhir untuk Juara 1 kategori media online dimenangkan oleh Syamsul Arifin (timesIndonesia.co.id), selanjutnya Juara 2 Rayful Mudassir (bisnisindonesia.id), Juara 3 Muhammad Iqbal Shukri (tubus.id), Harapan 1 Adi Muamar Irsan (fajar.co.id), Harapan 2 Erik Purnama Putra (republika.co.id) dan Harapan 3 Muhammad Idris (prosumut.com).

Ketua Dewan Juri, Maria B. Benyamin sekaligus Pemred Bisnis Indonesia menyampaikan PIMA menjadi momentum bagi awak jurnalis untuk meningkatkan karya jurnalistiknya, khususnya dalam isu pertanian yang menjadi penopang perekonomian dan ketahanan pangan nasional.

"Apa yang kita lakukan ini tentunya untuk mendukung jurnalisme yang lebih berkualitas di tanah air," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI