Cara Cek Saldo BRI Junio Lewat BRImo, Lengkap dengan Syarat-syaratnya!

Amelia Prisilia Suara.Com
Jum'at, 22 Desember 2023 | 15:42 WIB
Cara Cek Saldo BRI Junio Lewat BRImo, Lengkap dengan Syarat-syaratnya!
Ilustrasi BRI Junio. (BRI)

Suara.com - Tabungan BRI Junio memanjakan nasabah anak-anak untuk menabung sejak dini. Memudahkan transaksi, di bawah ini ulasan lengkap mengenai cara cek saldo BRI Junio lewat BRImo.

BRI Junio merupakan jenis tabungan yang memiliki fasilitas dan fitur menarik untuk nasabah anak-anak. Layaknya tabungan lainnya dari Bank Rakyat Indonesia (BRI), nasabah BRI Junio juga mendapat akses kartu ATM atau debit dan buku tabungan.

Nasabah rupanya dimungkinkan untuk memiliki karakter khusus di kartu ATM untuk membuat tampilannya semakin menarik. Selain itu, berbagai fasilitas dan fitur menarik nasabah juga diberikan untuk pengguna BRI Junio.

Tidak hanya itu, nasabah BRI Junio juga berhak mendapat asuransi kecelakaan dengan saldo minimum Rp 500.000 serta untuk mengikuti program undian Untung Beliung BritAma.

Syarat nasabah BRI Junio

Untuk nasabah kurang dari 17 tahun

  • Orangtua memiliki rekening tabungan BRI BritAma atau Simpedes
  • Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
  • Kartu Keluarga
  • Akte Kelahiran
  • Setoran awal Rp 250.000

Untuk nasabah lebih dari 17 tahun

  • Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
  • Identitas diri seperti KTP untuk WNI dan paspor untuk WNA
  • Setoran awal Rp 300.000

Cara cek saldo BRI Junio lewat BRImo

  1. Buka aplikasi BRImo
  2. Pilih Login > Masukkan Username dan Password
  3. Saldo Rekening BRI akan muncul secara otomatis pada menu atas dengan tulisan "Saldo
  4. Rekening Utama"
  5. Untuk melihat saldo, tekan ikon mata coret yang ada di samping titik
  6. Saldo Anda akan muncul secara otomatis di Menu Utama

Menjadi solusi tepat untuk kamu yang baru memulai menabung di usia muda, itu tadi ulasan lengkap mengenai layanan BRI Junio bersama cara cek saldo BRI Junio lewat BRImo.

Baca Juga: Susunan Timnas Indonesia Penuh Kontroversi, Coach Nova Pastikan Shin Tae-yong Pilih Pemain Tanpa Tekanan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI