Hujan Berkah Sewa Mobil di IKN, Alphard Rp 25 Juta Sehari!

Iwan Supriyatna Suara.Com
Senin, 05 Agustus 2024 | 18:01 WIB
Hujan Berkah Sewa Mobil di IKN, Alphard Rp 25 Juta Sehari!
Ilustrasi alphard. [Istimewa]

Suara.com - Asosiasi Pengusaha Rental Mobil Daerah Indonesia (Asperda) bersama Kementerian Sekretariat Negara menandatangani nota kesepahaman. Nota itu berkenaan penyewaan 1000 unit mobil untuk tamu negara jelang perayaan HUT RI-79.

Ketua DPD Asperda cabang Kalimantan Timur, Damun Kiswanto menyebutkan adanya kenaikan harga sewa mobil berkat adanya nota kesepahaman tersebut. Harga lantas melambung tinggi pada awal Agustus 2024.

Permintaan sewa mobil, lanjut Dawun, sudah terbayar uang muka 50 persen dari nilai kontrak. Namun cabang wilayahnya mengalami keterbatasan unit mobil.

"Permintaan itu lebih dari 1.000 unit, sedangkan kami tidak memiliki unit sebanyak itu, jadi harus menambah unit dari luar," ungkapnya, dikutip Senin (5/8/2024).

Alhasil, Dawun meminta sejumlah DPD Asperda di seluruh penjuru Indonesia mengirimkan mobilnya ke Kalimantan Timur. Ada yang berasal dari Jakarta, Surabaya, Sidoarjo, Semarang, Solo, Makassar, Bali hingga Palu.

Agar semua mobil di berbagai daerah itu bisa sampai ke Ibu Kota Negara (IKN), harus membayar biaya pengiriman. Tiap per unit mobil pengirimannya bisa tembus Rp 13 juta.

“Dengan terbatasnya unit rental mobil di Kaltim seiring dengan meningkatnya permintaan, harga sewa mobil di Kalimantan Timur melonjak hingga 100 persen dari harga pasaran sebelumnya,” tuturnya.

Menjelang HUT RI-79, harga sewa mobil naik. Seperti Fortuner yang harga normalnya Rp2,5 juta per hari menjadi Rp5 juta. Lalu Hi-Ace semula Rp3,5 juta menjadi Rp15 juta per hari.

Yang termahal adalah Alphard senilai Rp25 juta per hari, dari harga normal Rp7 juta saja.

Baca Juga: Hunian Hotel Mewah Di Kaltim Penuh Selama Bulan Juni, Kemenpar: Karena IKN

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI