Imajin Bangun Hardware Serta Bioteknologi di ITS Pada Tech Link Summit 2024

Hairul Alwan Suara.Com
Rabu, 07 Agustus 2024 | 07:03 WIB
Imajin Bangun Hardware Serta Bioteknologi di ITS Pada Tech Link Summit 2024
Penandatangan MoU digital Hub Sinar Mas Land, Imajin dan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Hal ini yang mendorong kami untuk menggandeng Imajin sebagai partner dalam mengembangkan project makerspace di Gedung Biomedical Campus, yang berada di area Digital Hub, BSD City," kata Irawan Harahap.

Irawan Harahab juga memastikan, Digital Hub berkomitmen selalu mendukung seluruh partner dalam ekosistemnya agar bisa mengembangkan jaringan bisnis mereka sehingga berkontribusi menggerakkan ekonomi digital di Tanah Air.

Kolaborasi antara Imajin dan ITS diharapkan dapat mendorong penciptaan nilai tambah (value creation) yang hanya bisa dicapai melalui penelitian dan pengembangan yang intensif.

Kemitraan ini sejalan dengan tujuan utama Tech Link Summit 2024 yang digagas oleh Kementerian Perindustrian untuk makin meningkatkan kolaborasi antara pelaku usaha dan startup agar menciptakan inovasi, keberlanjutan, dan transformasi digital di sektor industri Indonesia.

Diketahui, Imajin terletak di Digital Hub yang merupakan sebuah kawasan komersial khusus bagi industri teknologi seluas 25 hektare di BSD City. Sejak 2016, animo positif didapatkan dari berbagai pihak dalam pengembangan ekosistem yang menjadi rumah bagi 38 perusahaan nasional dan multinasional seperti Microsoft, NTT Data, MyRepublic, SIRCLO, hingga startup unicorn Indonesia yakni Traveloka dan Tokopedia.

Dari sisi kemudahan akses, Digital Hub di BSD City dapat diakses melalui gerbang Tol Serpong-Balaraja Seksi 1A, Tol Jakarta-Merak (Tol Kebon Jeruk), dan Tol Jakarta-Serpong yang terintegrasi dengan Tol Kunciran-Serpong, JORR 2, Tol Bandara Soekarno-Hatta, dan Tol Jagorawi.

Mobilitas dari atau ke BSD City pun juga didukung dengan beragam pilihan transportasi umum mulai dari free shuttle bus BSD Link, feeder bus BSD City, dan kereta Commuter Line melalui Stasiun Cisauk di kawasan Intermoda BSD City.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI