Danareksa Pastikan Stabilitas dan Kenyamanan Masyarakat Selama Periode Nataru

Iwan Supriyatna Suara.Com
Sabtu, 28 Desember 2024 | 13:14 WIB
Danareksa Pastikan Stabilitas dan Kenyamanan Masyarakat Selama Periode Nataru
Danareksa melakukan peran transformatif dalam memastikan stabilitas dan kenyamanan masyarakat selama periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Danareksa (Persero) atau yang dikenal dengan Holding BUMN Danareksa melakukan peran transformatif dalam memastikan stabilitas dan kenyamanan masyarakat selama periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025.

Bersama dua anggota holding, yaitu PT Nindya Karya dan PT Jalin Pembayaran Nusantara, Holding BUMN Danareksa mentransformasi wajah Terminal 3 domestik dan internasional di Bandara Soekarno-Hatta, serta memudahkan transaksi keuangan digital melalui 50 ribu jaringan ATM Link, layanan pembayaran QRIS dan Debit yang aman kepada masyarakat.

Direktur Utama Holding BUMN Danareksa Yadi Jaya Ruchandi menyatakan bahwa Holding BUMN Danareksa menaungi Subklaster Konstruksi dan Subklaster Media&Teknologi yang memiliki peran strategis dalam menghadirkan jasa konstruksi yang mengedepankan keberlanjutan dan penguasaan teknologi, serta membangun infrastruktur pembayaran digital yang aman, andal, dan terpercaya.

Nindya Karya dan Jalin telah menunjukkan kepemimpinannya masing-masing, yaitu dalam menghadirkan layanan di bidang konstruksi dan layanan transaksi keuangan digital kepada masyarakat.

Beautifikasi Terminal 3 Soekarno-Hatta yang dilakukan Nindya Karya mencakup penataan ulang desain interior dengan konsep ruang terbuka hijau yang modern dan nyaman, menciptakan suasana yang lebih segar dalam menyambut musim liburan akhir tahun 2024.

Area check-in Terminal 3 yang dioperasikan oleh InJourney Airports ini dihiasi dengan berbagai tanaman hijau dan pencahayaan yang menarik di sepanjang facade tenant komersial dan island konter check-in.

Pintu keberangkatan dan kedatangan untuk penerbangan domestik dan internasional, serta area pengambilan bagasi dilengkapi dengan lanskap taman dalam ruangan yang menciptakan suasana asri, teduh dan nyaman.

Pengerjaan beautifikasi ini merupakan vertical synergy PT Danareksa (Persero) dan PT Nindya Karya dengan ekosistem BUMN untuk meningkatkan stabilitas pelayanan publik an menciptakan lingkungan bandara yang lebih nyaman, modern, dan fungsional bagi para penumpang.

Sehingga, masyarakat yang sedang melakukan perjalanan melalui Terminal 3 Soekarno-Hatta dapat tetap merasakan kenyamanan dengan fasilitas publik yang baik di tengah lonjakan volume perjalanan yang diperkirakan meningkat selama periode libur Nataru 2024/2025.

Baca Juga: Begini Rencana BUMN untuk Proyek Listrik 10 Tahun ke Depan

Direktur Utama PT Nindya Karya Moeharmein Zein Chaniago juga menyatakan kesiapan untuk menghadapi periode puncak Nataru 2024/2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI