- Bank Jakarta meluncurkan Kartu Debit Visa sebagai strategi transformasi untuk memperluas akses transaksi global nasabah.
- Kartu ini menghubungkan nasabah Bank Jakarta ke jaringan pembayaran internasional di lebih dari 200 negara.
- Bank Jakarta menunjuk Dara Sarasvati sebagai Brand Ambassador untuk memperkuat literasi transaksi digital internasional.
Suara.com - Bank Jakarta terus mempercepat transformasi bisnisnya melalui peluncuran Kartu Debit Visa yang membuka akses transaksi lintas negara.
Langkah ini diposisikan sebagai strategi penguatan transaksi sekaligus perluasan peluang bisnis bagi nasabah, khususnya pelaku ekonomi kreatif dan UMKM.
Direktur Utama Bank Jakarta, Agus H Widodo, menyebut kolaborasi dengan Visa sebagai tonggak penting dalam peta jalan transformasi lima tahun perseroan.
Melalui kartu debit ini, nasabah Bank Jakarta kini terhubung dengan jaringan pembayaran global di lebih dari 200 negara.
“Bank yang menguasai transaksi akan memahami kebutuhan. Bank yang memahami kebutuhan akan memenangkan kepercayaan. Dan di titik inilah Bank Jakarta menempatkan transformasinya,” jelas Agus di Jakarta, Senin (5/1/2026).
Ia memaparkan, transformasi Bank Jakarta bertumpu pada tiga pilar utama, yakni pertumbuhan berbasis ekosistem Jakarta, penguatan kualitas aset melalui tata kelola yang baik, serta pembangunan kapabilitas digital dan sumber daya manusia.
Dengan kartu Debit Visa, berbagai segmen nasabah, mulai dari aparatur sipil negara hingga UMKM, dapat menikmati keamanan transaksi berstandar internasional.
“Nasabah kami mulai dari ASN, pelaku UMKM, profesional, dan warga Jakarta kini dapat bertransaksi dengan lebih aman, nyaman, dan luas di jutaan merchant seluruh Visa, baik di dalam maupun di luar negeri,” tutur Agus.
Sejalan dengan strategi tersebut, Bank Jakarta menggandeng content creator sekaligus figur publik Dara Sarasvati sebagai Brand Ambassador.
Baca Juga: Kartu Debit Visa Bank Jakarta Meluncur, Akses Transaksi Global Dongkrak Kepercayaan Nasabah
Dara diperkenalkan dalam peluncuran. Misinya adalah memperkuat literasi keuangan dan pemanfaatan transaksi digital berskala internasional.
Dara menilai, kehadiran kartu debit dengan jaringan global menandakan Bank Jakarta telah melangkah ke level bisnis perbankan yang lebih maju.
Ia mendukung penuh peluncuran kartu Debit Visa sebagai bagian dari proses transformasi bank daerah tersebut.
“Kalau saya lihat dari pergerakannya sudah mulai mengarah menjadi bank yang semakin modern. Semoga juga kolaborasi Bank Jakarta dengan VISA dapat menghadirkan kemudahan transaksi dalam kehidupan masyarakat,” ujar Dara.
Sebagai sosok yang aktif di industri kreatif, Dara menyoroti bahwa kemudahan transaksi kini tidak lagi terbatas di dalam negeri.
Menurutnya, kartu Debit Visa Bank Jakarta menjawab kebutuhan gaya hidup masyarakat yang semakin dinamis dan global.