Indonesia Diprediksi Jadi Pasar Digital Terbesar di Asia Tenggara, Potensinya 600 Miliar USD

Dicky Prastya Suara.Com
Rabu, 28 Januari 2026 | 11:27 WIB
Indonesia Diprediksi Jadi Pasar Digital Terbesar di Asia Tenggara, Potensinya 600 Miliar USD
Ilustrasi ekonomi digital. [Pexel/Olya Kobruseva]
Baca 10 detik
  • Indonesia diproyeksikan menjadi pasar digital terbesar Asia Tenggara pada 2030 senilai 600 miliar Dolar AS.
  • Tokopedia dan TikTok Shop perkuat ekosistem konektivitas penjual, konten kreator, dan konsumen selama 2025.
  • Kedua platform memperketat kepatuhan akun dan produk, serta mendukung UMKM lokal menembus pasar Asia Tenggara.

Suara.com - Indonesia diproyeksikan menjadi pasar digital terbesar di Asia Tenggara pada 2030 dengan potensi 600 miliar Dolar AS atau sekitar Rp 10 ribu triliun. Pertumbuhan ekonomi digital diperkirakan menyumbang 8 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) nasional.

Berangkat dari situ, Tokopedia dan TikTok Shop gencar menjadi penghubung antara konsumen, penjual, dan affiliate content creator melalui konten serta interaksi komunitas. Sebab perilaku belanja masyarakat kini beralih ke era discovery e-commerce.

Executive Director of Tokopedia and TikTok E-commerce Indonesia, Stephanie Susilo mengatakan kalau 2025 menjadi tahun pertumbuhan dan konektivitas Tokopedia dan TikTok Shop, di mana mereka makin memperkuat perannya sebagai ekosistem yang menghubungkan jutaan penjual.

"Melalui koneksi yang makin erat ini, kami terus mendukung para pelaku usaha lokal di Indonesia agar dapat berkembang secara berkelanjutan dan menjangkau pasar yang lebih luas," katanya dalam siaran pers, dikutip Rabu (28/1/2026).

Para pelaku usaha di Tokopedia dan TikTok Shop juga didukung oleh puluhan juta affiliate content creator yang berperan aktif dalam membantu penjual memperluas jangkauan serta membangun kepercayaan konsumen melalui konten kreatif dan rekomendasi yang relevan.

Indonesia Summit 2026 Tokopedia dan TikTok Shop. [Tokopedia]
Indonesia Summit 2026 Tokopedia dan TikTok Shop. [Tokopedia]

Stephanie menyebut, pertumbuhan berkelanjutan di Tokopedia dan TikTok Shop tidak lepas dari rasa aman dan kepercayaan pengguna, baik pembeli maupun penjual.

Karena itu, kedua platform secara konsisten menghadirkan pengalaman #BelanjaAman bagi konsumen, sekaligus #JualanNyaman bagi penjual agar dapat menjalankan usaha dengan lebih percaya diri di ekosistem digital yang terpercaya.

Sepanjang Januari hingga Juni 2025, Stephanie mengatakan Tokopedia dan TikTok Shop telah menyaring lebih dari 250.000 pengajuan akun penjual yang belum memenuhi standar kepatuhan, serta melakukan peninjauan terhadap belasan juta produk sebelum ditayangkan. Ini meningkat rata-rata 506,8 persen  dibandingkan enam bulan sebelumnya.

"Langkah ini dilakukan untuk menjaga kualitas layanan, melindungi konsumen, dan memastikan praktik perdagangan yang adil di platform sehingga pengalaman #BelanjaAman dan #JualanNyaman dapat tercipta," jelas Stephanie.

Baca Juga: Purbaya Tunda Pajak E-commerce di 2026, Takut Daya Beli Jeblok

Selain menyaring penjual dan menegakkan kebijakan, Tokopedia dan TikTok Shop meningkatkan kesadaran penjual akan perlindungan hak kekayaan intelektual (KI) lewat edukasi, berkolaborasi bersama Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) sejak 2025 agar lebih banyak penjual bisa menjadi pemilik sah atas KI-nya dan dapat #JualanNyaman.

Penjual yang memiliki KI, termasuk UMKM, dapat bergabung di ekosistem ‘Mall’, yang menjamin produk 100% asli, gratis ongkir, dan retur 15 hari. Jumlah penjual 'Mall' di TikTok Shop naik empat kali lipat.

Sejumlah di antaranya mencatat pertumbuhan tertinggi transaksi rata-rata lebih dari 15 kali lipat, dan daftar merek dengan peningkatan tertinggi transaksi ini didominasi oleh brand lokal termasuk UMKM.

Tidak hanya mendukung brand dan UMKM lokal bertumbuh pesat di dalam negeri, TikTok Shop by Tokopedia juga menghadirkan inisiatif #LokalMendunia sejak tahun lalu.

Ini adalah upaya nyata untuk memberdayakan brand lokal Indonesia agar mampu memperluas jangkauan bisnis ke Asia Tenggara. Melalui pemanfaatan ekosistem regional TikTok Shop, #LokalMendunia membuka akses ke pasar utama seperti Malaysia, Thailand, Vietnam, Singapura, dan Filipina.

Dalam program ini, brand dibekali pembelajaran terstruktur, aktivitas berbasis misi, serta pendampingan yang dirancang untuk menguji potensi pasar, memperkuat kesiapan operasional, dan memahami karakter serta preferensi konsumen di setiap negara tujuan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI