Heboh Ikoy-ikoyan Arief Muhammad, Ternyata Ini Maksudnya

Minggu, 01 Agustus 2021 | 20:45 WIB
Heboh Ikoy-ikoyan Arief Muhammad, Ternyata Ini Maksudnya
Arief Muhammad. (Instagram/ @ariefmuhammad)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu belakangan ini warganet dihebohkan dengan trend 'ikoy-ikoyan'. Presenter Enzy Storia hingga selebgram Fadil Jaidi ikut terseret di dalamnya.

Rupanya, trend ikoy-ikoyan ala Arief Muhammad berawal dari niat sang YouTuber untuk berbagi. Siapapun yang membutuhkan bantuan, bisa mengirim pesan langsung ke Instagram bapak satu anak ini.

Sementara 'Ikoy' diambil dari nama panggilan staf Arief Muhammad, Rizqi Fadillah. Sehingga saat suami Tipang ini membutuhkan sesuatu, sang YouTuber akan memanggil Ikoy.

Melalui Ikoy pula, pria yang awalnya dikenal lewat akun tweet Poconggg ini mengirimkan makanan serta bantuan apapun kepada warganet.

Arief Muhammad. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)
Arief Muhammad. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)

Kekinian, trend ikoy-ikoyan bukan hanya berasal dari kantong pribadi Arief Muhammad. Tetapi bantuan dari orang lain yang disalurkan melalui si YouTuber.

"Gue dititipin ratusan juta, diminta bag-bagiin ke kalian di ikoy-ikoyan hari ini," tulis Arief Muhammad, Minggu (1/8/2021).

Syarat bagi mereka yang meminta pertolongan Arief Muhammad cukup sederhana. Hanya mengatakan kebutuhan, lalu secara pria asal Batam itu akan memilihnya.

"Jujur aja, nggak usah disedih-sedihin, nggak usah di lebay-lebay'in. Kalau ada yang spam, pasti tidak dipilih. Santai aja kita, rezeki nggak kemana," tuturnya.

Melalui Instagram Story, Arief Muhammad telah menyalurkan uang mulai dari Rp 500.000 hingga Rp 10 juta kepada sejumlah warganet.

Baca Juga: Muncul Petisi Blacklist Ayu Ting Ting dari Televisi, Alasannya Beragam

"Butuh rok hitam bang buat sidang hari Rabu," ujar @paulaaahmr.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI