Pengalaman Nikah Siri, Nikita Mirzani Bingung Lesti Kejora Sampai 2 Kali Akad

Menurutnya akad nikah hanya perlu sekali saja.
Suara.com - Artis Nikita Mirzani turut menanggapi perihal kisruh pernikahan siri Rizky Billar dan Lesti Kejora. Dia bilang seharusnya sejoli itu tidak perlu melangsungkan dua kali akad.
"Sebenernya nggak harus akad nikah lagi. Kan gue pernah nikah siri. Kalau mau diakui negara tinggal ajuin surat, kita rayain (resepsi)," kata Nikita Mirzani di akun YouTubenya yang diunggah pada Sabtu (2/10/2021).
![Aktris Nikita Mirzani saat ditemui di Kawasan Ciledug, Jakarta Selatan, Rabu (22/9/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/22/33944-nikita-mirzani-suaracomalfian-winanto.jpg)
"Nggak perlu akad nikah lagi. Akad nikah mah sekali," sambungnya lagi.
Bukan tanpa alasan. Nikita Mirzani mengaku sudah mengalami nikah siri lebih dulu.
Baca Juga: Gegara Irfan Hakim Sebut Tukang Drama, Benarkah Menyindir Lesti Kejora?
"Gue bisa ngomong gini karena gue pernah melakukan pernikahan siri tersebut. Setahu gue yang nggak ngerti agama banget nggak boleh. Karena akad yah sekali aja," terangnya.
![Rizky Billar usai melamar Lesty Kejora di di Villa Triniti (Gedong Putih), Desa Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (13/6/2021). [Suara.com/Ferrye Bangkit Rizki]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/14/18658-rizky-billar-dan-lesti-kejora.jpg)
Apabila ingin mengesahkan secara negara, Nikita Mirzani bilang hanya perlu mendaftarkan ke Pengadilan Agama setempat.
"Sebenarnya nikah siri sama aja kayak nikah sah. Bedanya nggak ada paper. Disaksikan keluarga juga, ada penghulu," jelas Nikita Mirzani.
"Jadi waktu nikah siri itu, gue dikasih kertas. Kalau mau buat paper tinggal kasihin ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Lalu keluarlah buku nikah tersebut," imbuhnya.
![Nikita Mirzani [Suara.com/Ismail]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/01/85803-nikita-mirzani-suaracomismail.jpg)
Karenanya, Nikita Mirzani bingung melihat Rizky Billar dan Lesti Kejora sampai melakukan akad dua kali.
Baca Juga: CEK FAKTA: Irfan Hakim Luapkan Emosi, Lesti Kejora Diperlakukan Tak Biasa
"Kalau Lesti sama Billar itu dua kali akad nikah. Satu diam-diam, satu disiarkan di TV," tuturnya.
Seperti diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora resmi menikah pada 19 Agustus 2021. Acara itu disiarkan secara langsung di TV.
Lalu baru-baru ini, mereka mengaku sudah menikah lebih dulu secara siri awal 2021. Kini, Lesti Kejora sendiri sudah hamil anak pertama.