Satu-satunya strategi kampanye yang dilakukan Komeng adalah mengambil pekerjaan off air di daerah pemilihannya.
“Kalau ada tawaran off air ada Surabaya, Kalimantan, Bandung. ‘Ah saya ambil aja yang Bandung’. Paling begitu, tapi gak kampanye” ujarnya.
Komeng Mendapatkan Suara Tertinggi DPD Dapil Jabar
Komeng berhasil mendapatkan suara tertinggi pada Pemilu 2024 lalu. Tak tanggung-tanggung, sahabat komedian Adul itu meraup sebanyak 5,3 juta suara.
Setelah Komeng, posisi kedua untuk DPD Dapil Jabar diraih oleh Aanya Rina Casmayanti dengan 1,9 juta suara, lalu Jihan Fahira dengan 1,8 juta suara, dan disusul Agita Nurfianti 1,1 juta suara.
![Anggota DPD terpilih masa bakti 2024-2029 Alfiansyah alias Komeng saat mengikuti pelantikan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/01/47007-pelantikan-anggota-parlemen-2024-2029-dpr-dpd-mpr-alfiansyah-komeng.jpg)
Keempat nama tersebut telah resmi melenggang ke Senayan sebagai anggota DPD periode 2024-2029.
Foto Komeng di Kertas Suara Curi Perhatian
Kemenangan besar Komeng dalam Pemilu lalu memunculkan spekulasi terutama soal foto komedian tersebut di kertas suara.
Foto kocak Komeng dengan pose melotot serta mulut terbuka membuat publik meyakini menjadi salah satu sebab masyarakat tertarik untuk mencoblosnya.
Baca Juga: Komeng Disentil usai Banyolan tentang Gas Elpiji 3 Kg, Susi Pudjiastusi Ikut Berkomentar
Kemenangan telak Komeng bahkan tak disangka-sangka, karena selama ini komedian tersebut tidak pernah melakukan kampanye dan menunjukkan keseriusannya terhadap dunia politik.