Hunian tempat tidur isolasi Covid-19 di Singapura telah mencapai 85 persen. Naik pesat dari sebelumnya masih 62 persen pada Juli lalu.
Sementara itu, tingkat hunian tempat tidur harian secara keseluruhan di delapan rumah sakit umum sekitar 77-93 persen pada periode 3-9 Oktober.
Total kasus Covid-19 di Singapura saat ini telah mencapai 145.120 kasus, terbanyak ke-7 di Asia Tenggara. Sedangkan angka kematiannya tercatat 224 jiwa.