Inovasi Digital dalam Dunia Medis: Menyempurnakan Pengalaman Wellness di Pulau Dewata

Kamis, 30 Januari 2025 | 13:38 WIB
Inovasi Digital dalam Dunia Medis: Menyempurnakan Pengalaman Wellness di Pulau Dewata
Ilustrasi Bali (bady abbas/Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebagai rumah sakit yang berlokasi di pusat pariwisata internasional, Kasih Ibu Hospital menyadari pentingnya memenuhi standar global dalam layanan kesehatannya. 

Pencapaian HIMSS EMRAM Stage 6 tidak hanya membangun kepercayaan di kalangan masyarakat lokal tetapi juga di komunitas internasional, termasuk wisatawan asing dan penyedia asuransi global.

“Sebagai grup rumah sakit di pusat pariwisata Indonesia, kami harus memenuhi standar tinggi yang ditetapkan oleh industri kesehatan global. Validasi HIMSS EMRAM Stage 6 mengukuhkan komitmen kami dalam menghadirkan perawatan berkualitas tinggi yang sesuai dengan tolok ukur internasional,” ujar Krishnawenda Duarsa, Presiden Kasih Ibu Hospital Group.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI