Suara.com - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto kedapatan melawat sosok eks Presiden RI sekaligus tokoh besar Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kampung halamannya di Pacitan.
Pertemuan tersebut terjadi di Museum dan Galeri SBY-ANI yang berada di jalan lintas selatan Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (20/5/2023).
Adapun Prabowo bertemu dengan SBY usai usai mengunjungi Koramil 0801/01 Pacitan yang merupakan tugas dari Presiden Jokowi.
Kini, publik menerka-nerka ada apa di balik pertemuan Prabowo dengan sosok petinggi Demokrat itu. Sontak, dugaan adanya rencana koalisi juga muncul usai Prabowo melawat sang eks Presiden RI.
Gerindra: Prabowo silaturahmi ke SBY sembari membahas masa lalu
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkap bahwa pertemuan Prabowo dengan SBY beberapa hari yang lalu merupakan wujud dari silaturahmi yang telah lama direncanakan antara keduanya.
Muzani kala ditemui wartawan di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023) mengungkap sebenarnya Prabowo dan SBY sempat lama berencana bertemu tetapi urung menemukan momen yang tepat.
Hal ini juga senada dengan apa yang disampaikan Prabowo ke wartawan.
"(Setelah bertugas) Dari Koramil saya mampir ke Pak SBY. Saya menjenguk beliau (sekaligus) halalbihalal. Ini masih bulan Syawal, ya," ujar Prabowo kepada wartawan di Lanud Iswahjudi Pacitan, Sabtu (20/5/2023).
Baca Juga: Jokowi Kerahkan Gibran-Kaesang Dukung Prabowo Capres 2024, Akibat Merasa Direndahkan Megawati?
Momen tugas Prabowo ke Pacitan akhirnya dimanfaatkan untuk bersilaturahmi dengan SBY.