Suara.com - Ketua Umum Partai Demorkat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menilai Prabowo Subianto membutuhkan sekumpulan orang yang mampu membantunya menjadi pemimpin untuk Indonesia ke depannya.
Hal itu disampaikan AHY dalam sambutannya saat membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Demokrat di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Kamis (21/9/2023).
Dalam sambutannya, AHY mengatakan Indonesia membutuhkan soaok pemimpin yang bisa mempersatukan bangsa.
"Yang mampu mengayomi semua identitas apapun suku agama ras dan etnisitasnya dan mampu merangkul semua golongan dan semua generasi," kata AHY.
Selain itu, AHY menekankan Indonesia juga membutuhkan figur pemimpin yang bisa menyatukan seluruh elemen bangsa.
"Pemimpin yang bisa membangun sinergi dan kolaborasi secara efektif baik antara seluruh komponen bangsa, partai-partai politik, birokrat, teknokrat, civitas akademika, dunia usaha hingga generasi muda yang oenuh dengan energi dan kreatifitas," ungkap AHY.
AHY mengatakan pemimpin di masa depan harus memiliki kesadaran bukan merupakan pemimpin yang sempurna. Namun, sosok pemimpin yang harus ditopang dengan tim yang kompak.
"Pemimpin yang sadar bahwa dirinya bukan superman, karena itu dia membutuhkan super team," jelas AHY
"Kita juga membutuhkan pemimpin yang patriotik yang selalu menempatkan kepentingan bangsa dan negara juga rakyatnya di atas segalanya," imbuhnya.
Baca Juga: Demokrat Resmi Dukung Prabowo, Airlangga Ungkap Penentuan Cawapres Tinggal Tunggu Waktu
Lebih lanjut, AHY merasa sosok pemimpin yang bisa memenuhi kriteria tersebut hanyalah Prabowo.