Gabung Tim Hukum Nasional AMIN, Farhat Abbas Klaim Dapat Izin dari Anas Urbaningrum

Senin, 27 November 2023 | 15:07 WIB
Gabung Tim Hukum Nasional AMIN, Farhat Abbas Klaim Dapat Izin dari Anas Urbaningrum
Pengacara Farhat Abbas kini bergabung dengan Tim Hukum Nasional AMIN. [Suara.com/Rakha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Masuk (Aziz), ada nama-namanya. Ada beberapa nama di situ," ujar Hamdan ketika ditemui wartawan setelah acara deklarasi Tim Nasional Hukum AMIN di Grand Ballroom Lippo Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (27/11/2023).

Dikonfirmasi secara terpisah, Aziz mengonfirmasi dirinya masuk dalam jajaran Tim Hukum Nasional AMIN. Ia mengaku diajak oleh Ketua Tim Hukum Nasional AMIN, Ari Yusuf Amir.

Terpantau Aziz turur hadir dalam acara pengumuman dan deklarasi Tim Hukum Nasional AMIN. Aziz tampak mengenakan toga advokat.

"Alhamdulillah tadi hadir diminta senior Ari Yusuf Amir," kata Aziz saat dikonfirmasi.

Seperti diketahui, Tim Hukum Nasional AMIN resmi diumumkan pada Senin (27/11/2023).

Pengumuman tersebut disampaikan oleh Ketua Dewan Penasihat Tim Hukum Nasional, Hamdan Zoelva. Dalam kesempatan itu, Hamdan dan ratusan advokat membacakan deklarasi Tim Hukum Nasional AMIN

Adapun Hamda merupakan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Selain Hamdan, ada sejumlah nama terkenal yang masuk dalam jajaran Tim Hukum Nasional yaitu mantan Kabareskrim Polri Susno Duadji, pakar hukum tata negara Refly Harun hingga pengacara kondang, Hotma Sitompul.

Hadir dalam acara pengumuman dan deklarasi tersebut Anies dan Cak Imin. Keduanya didampingi oleh Kapten Timnas AMIN, Muhammad Syaugi Alaydrus.

Baca Juga: Sejumlah Nama Hengkang Dari Struktur Timnas AMIN, PKB: Nggak Ada Dampaknya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI