Dukung AMIN, Santri Disebut Punya Peran Strategis

Sabtu, 16 Desember 2023 | 13:14 WIB
Dukung AMIN, Santri Disebut Punya Peran Strategis
Anies Baswedan dan jaket Chikigo, dari pengusaha kecil di Riau. (Dok: Amin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Beliau yang menjadi sekretaris Mbah Wahab ketika mondok di Tambak Beras, masyhur dari segi keilmuan,” katanya.

Pelajaran penting dari Kiai Masruri, kata Husnil, adalah bahwa seseorang ketika mendapatkan kepercayaan dari publik dengan menjalankannya sepenuh hati maka kepercayaan itu akan terus tumbuh. Poin utama dalam mengelola umat menurutnya adalah kemaslahatan bersama. Kemaslahatan bersama ini kata dia kemudian menjadi value atau nilai utama di masyarakat.

“Ketika kita mengajar ngaji apa sih yang ingin kita tuju yaitu maslahah amah yakni masalah untuk kemaslahatan bersama,” ujar dia.

Poin kedua dalam mengelola umat menurut Husnil dilihat secara historis kalangan santri sejak awal membayangkan negara merdeka dari penjajahan. Dalam perjalanannya terbentuk organisasi seperti Sarekat Dagang Islam, Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, dan sebagainya.

“Itu pelan-pelan membentuk identitas yang dinamakan Indonesia. Mohammad Hatta sendiri membayangkan Indonesia akan menjadi seperti apa dan sebagainya,” ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI