Hasto PDIP Sebut Video Prabowo Tarik Jaket Bahlil Lenyap di Medsos, Video Ganjar Sulit Diunggah, Ada Apa?

Minggu, 24 Desember 2023 | 14:36 WIB
Hasto PDIP Sebut Video Prabowo Tarik Jaket Bahlil Lenyap di Medsos, Video Ganjar Sulit Diunggah, Ada Apa?
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. (Suara.com/Dea)

Suara.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menyoroti video calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto yang lenyap di media sosial. Video yang dimaksud ialah momen saat Prabowo menarik jaket Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Hasto menilai, sikap Prabowo menarik jaket Bahlil menunjukkan Prabowo tidak mirip dengan Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Sebab Jokowi, disebut Hasto, tak pernah berperilaku kasar.

Hal itu disampaikan Hasto dalam sambutannya di acara peresmian kantor TPD Ganjar-Mahfud Jawa Barat.

"Tahu tidak, kekuasaan pemerintah dikerahkan, sehingga video-video Etik Ndasmu dan Kerah Bahlil Ditarik dilenyapkan," kata Hasto melalui keterangan tertulis, Minggu (24/12/2023).

Sebaliknya, Hasto menyampaikan video berkaitan dengan calon presiden nomor urut 3, Ganjar Prabowo justru sulit diunggah di media sosial.

"Video-video yang menceritakan Ganjar sulit diupload. Ini menunjukkan bahwa mereka yang berperilaku kasar bukan Jokowi, Prabowo bukan Jokowi," ujarnya.

Hasto dalam pidatonya lantas mengajak warga Jawa Barat yang terkenal dengan budaya, untuk menggelorakan politik secara berkeadaban dan tanpa intimidasi.

"Maka, mari di Jawa Barat ini yang terkenal dengan budayanya. Mari kita bergerak, kita sampaikan politik itu membangun hal-hal yang baik. Politik itu hanya bisa dilakukan oleh pemimpin yang keluarganya baik, karakternya baik, kepedulian pada rakyatnya baik. Memimpin Indonesia tidak bisa dengan marah-marah, tidak bisa dengan melempar ponsel," kata Hasto.

Hasto mengatakan sosok pemimpin yang berani sekaligus mengedepankan keadaban ada di pasangan Ganjar dan Mahfud MD.

Baca Juga: KTP Sakti Ala Ganjar-Mahfud Dianggap Efektif Minimalisir Penyelewengan Distribusi Bansos

"Semoga dengan adanya kantor pemenangan Ganjar-Mahfud ini energi kita semakin berkobar-kobar. Semoga dengan adanya kantor ini, saksi, jurkam, juru bicara, juru penggerak pemilih, regu penggerak pemilih, kita persiapkan dengan semangat militansi yang tinggi," tuturnya.

Respons Bahlil

Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia akhirnya memberikan penjelasan terkait video viral yang memperlihatkan kerah jaketnya terlihat ditarik Prabowo Subianto saat acara debat cawapres, Jumat (22/12) malam.

Dalam penjelasannya, Bahlil Lahadalia membantah narasi dalam video yang menyebut kerah jaketnya ditarik Prabowo. Ia justru mengatakan, dirinya dengan Prabowo bak adik kakak.

"Semalam Pak Prabowo panggil saya, dan kedua nggak ada yang merasa ditarik. Itu kan cuma kepingan video saya aja yang dipotong," kata Bahlil dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Sabtu (23/12).

"Saya juga kaget. Saya kan berdiskusi dengan Pak Prabowo, dan hubungan saya dengan Pak Prabowo itu hubungan abang adek, hubungan senior junior. Jadi nggak ada sampai gitu-gituan (kerah jas ditarik)," sambungnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI