Danu mengaku, selalu meminta uang muka alias down payment (DP) kepada para Caleg sebesar 60 persen dari total harga pesanan.
“Biasanya pas ngasih desain kita langsung minta DP (down payment) 60 persen,” jelas Danu.
Periode pembayaran kedua, yakni saat pengerjaan order sudah mencapai 30 persen.

“Kalau sudah dikerjakan sebanyak 30 persen dari jumlah order, baru kita minta 20 persen lagi pembayarannya,” kata Danu.
Pelunasan baru dilakukan jika orderan yang dikerjakan Danu telah rampung.
Selama ini, Danu mengatakan, pihaknya belum pernah menemui para Caleg yang gagal bayar terhadap produk pesanannya.
Meski demikian, Danu mengkalaim, saat ini ada satu orang Caleg yang masih tersendat melakukan pembayaran.
“Gagal bayar belum pernag, tapi ada satu saat ini yang pembayaran untuk 80 persennya agak susah. Jadi dia baru DP awal 60 persen,” tandasnya.
Baca Juga: Terkuak! Anies Ternyata Sering Ditampar Orang saat Kampanye