"Dan kami mendapat banyak laporan dari daerah-daerah yang nanti juga akan siap menjadi saksi dalam proses di Mahkamah Konstitusi," pungkasnya.
Sebelumnya, Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD, melakukan rapat terbatas dengan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Kantor TPN, Gedung High End, Jakarta Pusat, Senin (19/2/2024).
Berdasarkan pantauan Suara.com, rapat tersebut sudah digelar sejak pagi menjelang siang. Rapat nampaknya digelar secara terbatas dan dihanya dihadiri oleh beberapa jajaran TPN Ganjar-Mahfud.
Usai rapat, Mahfud pun memberikab keterangannya kepada awak media secara singkat.
"Nanti akan dijelaskan (soal rapat)," kata Mahfud.
Menurutnya, rapat ini sendiri salah satunya membahas soal pembentukan tim hukum yang akan memperkarakan Pemilu 2024.
"Pembentukan tim hukum untuk yang memperkarakan pemilu," tuturnya.