"Bayu kita tahu sebagai Ketua Projo Jatim juga memberi sumbangsih dalam pemenangan Prabowo-Gibran di wilayah Mataraman. Bayu sosok muda, jika Khofifah membutuhkan wakil muda dan energik, Bayu Airlangga tersedia," jelasnya.
Selain itu, ia mengemuakkan, ada sosok Pakde Karwo di belakang Bayu yang bisa menguatkan pemerintahan di tingkat provinsi tersebut.
"Apalagi, di belakang Bayu ada sosok Pakde Karwo. Saya kira Bayu bisa jadi alternatif yang bisa diterima semua partai pengusung Khofifah," ujarnya.
Meski begitu, Baihaki mengatakan dua nama potensial tersebut masih bergantung pada sikap politik Emil Dardak yang hingga kini masih belum menentukan pilihan karir politiknya.
"Namun, kita semua harus menunggu dulu ke mana Emil akan berlabuh untuk karir politiknya ke depan," katanya.
Untuk diketahui, Survei ARCI dilakukan pada periode 15-23 Maret 2024 dengan jumlah 1.200 responden, metode yang digunakan stratified multistage random sampling.
Adapun margin of error dalam survei ini yakni 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.