Bakal Hadapi Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara, PDIP Sumut Sudah Siapkan Jurus Ini

Sabtu, 25 Mei 2024 | 12:52 WIB
Bakal Hadapi Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara, PDIP Sumut Sudah Siapkan Jurus Ini
Wali Kota Medan, Bobby Nasution resmi menjadi kader Gerindra dan memutuskan maju sebagai bakal calon gubernur Sumatera Utara. [IG @/bobbynst]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebagai gambaran hasil Pileg terakhir, dari 33 Kabupaten /Kota di Sumatera Utera, PDIP meraih kemenengan di 10 Kabupaten, sekaligus menempatkan kadernya sebagai Ketua DPRD.

Sedang 14 Kabupaten/ Kota lainnya mendapatkan posisi sebagai unsur pimpinan atau wakil ketua.

Data lain juga menunjukkan hasil Pileg 2024, terdapat 12 Kabupaten/ Kota, di mana PDIP bisa mengusung sendiri calonnya maju sebagai Bupati dan Wali Kota.

“Untuk Provinsi Sumatera Utara kita memperoleh 21 kursi. Dulu 19 kursi,” ujar Rapidin.

Sebagai informasi, Rakernas V PDIP digelar pada 24-26 Mei 2024 di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

Adapun Rakernas kali ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang" dan subtema "Kekuatan Persatuan Rakyat dalam Kebenaran”.

Sebanyak 4.858 peserta yang terdiri dari fungsionaris DPP Partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPD dan DPC Partai, Anggota DPR RI, badan dan sayap partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPLN dari 16 negara, Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten, Kota, Kepala dan Wakil Kepala Daerah PDIP, serta calon anggota DPR RI terpilih pemilu 2024 yang non-incumbent hadir langsung dalam Rakernas V Partai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI