Jalur Sepeda Anies Masih Setengah Hati, Pramono Janjikan Pembenahan

Sabtu, 14 September 2024 | 12:09 WIB
Jalur Sepeda Anies Masih Setengah Hati, Pramono Janjikan Pembenahan
Bakal Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung saat melakukan wawancara dengan Tim Suara.com di kediamannya di Jakarta, Selasa (10/9/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Suara.com - Bakal Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung menilai bahwa jalur sepeda yang dibuat pada masa Pemerintahan Gubernur Anies Baswedan dilakukan setengah hati.

Hal tersebut diungkapkan Pramono berdasarkan pengamatan yang dilakukannya selama ini.

"Dan apa yang dilakukan oleh Mas Anies terhadap jalur sepeda kan? Sekarang ini, nggak berjalan dengan baik, setengah hati lah," katanya di Jakarta pada Sabtu (14/9/2024).

Oleh karenanya Pramono berjanji, jika terpilih memimpin Jakarta, dia akan membenahinya sehingga menjadi layak.

"Jadi saya sudah, kalau diberi amanah, pasti apa yang baik di Ahok, apa yang baik di Anies, Pak Sutiyoso, Bang Foke pasti saya lanjutkan," katanya.

Dia menjelaskan pembangunan jalur sepeda oleh Anies menurutnya sudah bagus.

Sejumlah kendaraan melintas di kawasan Wahid Hasyim, Jakarta, Jumat (14/7/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Sejumlah kendaraan melintas di kawasan Wahid Hasyim, Jakarta, Jumat (14/7/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]

Namun dinilainya belum tuntas. Dampaknya, tidak bisa dinikmati sepenuhnya oleh para pesepeda.

"Dan akhirnya yang lebih banyak menggunakan yang pakai motor," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa Pramono Anung maju menjadi bakal calon gubernur Jakarta. Dia berpasangan dengan mantan Gubernur Banten, Rano Karno. Keduanya diusung oleh partainya sendiri, yakni PDIP.

Baca Juga: Si Pemberani! Bocah Ini Cegat Pemotor Gunakan Jalur Sepeda Sampai Ojol Emosi

Pasangan ini pun sudah resmi mendaftarkan diri ke KPU Jakarta. Keduanya akan berkontestasi di Pilkada Jakarta dengan dua paslon lainnya, yakni Ridwan Kamil-Suswono dan Darma Pongrekun-Kun Wardana pada November mendatang.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI