Fachri Albar Anak Siapa? Kini Kembali Tersandung Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Rabu, 23 April 2025 | 09:17 WIB
Fachri Albar Anak Siapa? Kini Kembali Tersandung Kasus Narkoba Ketiga Kalinya
Potret Fachri Albar. (Instagram/@aialbar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kala itu, polisi menyita barang bukti berupa 0,8 gram sabu dalam kemasan plastik, 13 tablet Dumolit, satu butir Calmlet, dan beberapa alat isap sabu.

Dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, hakim memutuskan Fachri Albar bersalah dan menjatuhkan vonis berupa rehabilitasi selama tujuh bulan di RSKO Cibubur.

Suami Renata Kusmanto ini juga pernah terjerat kasus narkoba pada 2007. Ketika itu, BNN menggeledah rumah Achmad Albar dan menemukan beberapa gram kokain dan sabu di kamar sang aktor.

Pasca insiden tersebut, Fachri Albar sempat berstatus sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO). Namun, pada November 2007, ia memutuskan untuk menyerahkan diri kepada pihak kepolisian dengan didampingi oleh anggota keluarganya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI