Muslihin mengatakan jika saat ini kios jualannya belum mendapat ganti untung seperti warga lainnya. Mendengar curhatan itu, kata Muslihin, jika Jokowi bersedia akan membantunya.
"Pak Jokowi bilang, ya saya sudah tahu masalahnya, nanti saya bantu," ujar Muslihin, meniru jawaban Jokowi.
Karena warga sudah mulai ramai, lanjut Muslihin, pengaman Paspampres berseragam preman lalu membuat barikade sederhana. Selang 20 menit lalu rombongan Jokowi meninggalkan Tambaklorok.
"Nggak lama. Paling cuma 20 menit lalu beranjak pulang," tukasnya.
Kontributor : Adam Iyasa