Setelah JK selesai berbicara, waktu makan siang tiba. Ia mengajak wartawan untuk makan siang bersama.
JK terlihat menyantap nasi goreng, udang mentega, sayur jamur kuping dan sup bakso ikan. Kemudian pelayan Istana memberikan makanan pelengkap. JK sempat meladeni para wartawan yang ingin melakukan foto bersama.
"Ini bukan makan siang terkahir tentunya, tapi makan siang dalam kantor ini. Kalau makan siang lain gampang lah," kata JK mengakhiri pertemuan makan siang dengan wartawan.