Warganet Riuh, Materi Kursus Prakerja Disindir Mirip Konten Gratis Youtube

Minggu, 19 April 2020 | 15:15 WIB
Warganet Riuh, Materi Kursus Prakerja Disindir Mirip Konten Gratis Youtube
Ilustrasi Kartu Prakerja. (Antaranews.com)

Suara.com - Kartu Prakerja yang digadang-gadang sebagai solusi Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) ditengah pandemi virus corona menjadi sorotan. Publik menilai materi-materi kursus yang disajikan tidak jauh berbeda dengan konten gratis dari YouTube.

Publik yang berhasil lolos dari pendaftaran Kartu Prakerja gelombang pertama banyak mengeluhkan materi dalam program unggulan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu. Mereka menilai materi kursus yang diberikan tidak berkualitas.

Para peserta yang telah dinyatakan lulus bisa mengakses banyak kursus yang tersedia. Namun, kursus-kursus tersebut dikenakan biaya yang cukup mahal.

Mekanisme pembayaran menggunakan saldo yang diberikan oleh pemerintah sebesar Rp 3,5 juta. Meski pembayaran kursus menggunakan saldo dari pemerintah, mereka menyayangkan materi-materi kursus yang dibanderol dengan harga terlalu tinggi

Salah satu materi kursus yang ada di Kartu Prakerja adalah kursus membuat makaroni schotel. Materi kursus yang disediakan oleh Maubeljarapa itu dibanderol seharga Rp 400 ribu.

"Membuat makaroni schotel sama kroket ayam keju, ditotal jadi Rp 700 ribu. Di Cookpad gratis loh mau menu apa saja," ujar @asmipurnmsr dikutip Suara.com, Minggu (19/4/2020).

Tak hanya itu, ada pula pelatihan cara mendapatkan uang dari YouTube yang disediakan dari Skill Academy. Pelatihan tersebut dibanderol seharga Rp 160 ribu.

Padahal, menurut publik materi-materi pelatihan seperti itu bisa ditemukan dengan mudah di YouTube. Bahkan semua orang dapat mengaksesnya secara cuma-cuma tanpa perlu membayar.

"Iya menurutku beberapa kelas kurang 'pantas' dibanderol dengan harga ratusan ribu. Materinya kayak di YouTube saja, bedanya ini mah ada sertifikatnya kalau lulus ujian," ujar @viianiza.

Baca Juga: Perawat Pasien Covid-19, Terpukul Setiap Mendengar Kabar Sejawat Gugur

"Kalau materi-materi seperti itu banyak. Malah bisa studi banding dari berbagai konten yang satu tema. Gratis modal kuota sama kemauan," ungkap @gamaunyebong.

"Di YouTube juga banyak," ucap @atikaahzahra.

Ruangguru menawarkan beragam pelatihan online, guna mendukung program Kartu Prakerja yang telah dirilis oleh pemerintah.

Sebelumnya, pemerintah meluncurkan Kartu Prakerja 2020 untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak ekonominya atau mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemi virus corona.

Sementara itu, untuk menyelenggarakan program Kartu Prakerja, pemerintah turut menggandeng delapan mitra, salah satunya Skill Academy by Ruangguru.

Hasil penelusuran Suara.com, Minggu (19/4/2020), melalui halaman resminya Skill Academy Ruangguru menawarkan beragam paket pelatihan online bagi peserta kartu prakerja.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI