Dalam pelaksanaannya, operasi ini melibatkan 177.212 personel gabungan. Mereka meliputi personil TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah.
"Kekuatan personel tersebut akan ditempatkan pada 19.464 pos pengamanan dan 1.082 pos pelayanan," ujarnya.
![Personel gabungan Polri, TNI, dan Pemerintah Daerah DKI Jakarta mengikuti apel Operasi Lilin Jaya 2021 di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/12/2021). [Suara.com/Muhammad Yasir]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/23/32707-apel-operasi-lilin-jaya-2021.jpg)
Satu minggu sebelum dilaksanakan Operasi Lilin 2021 yakni sejak 17-23 Desember 2021, Polri telah melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan atau KRYD.
Rencananya, kegiatan itu akan dilanjutkan pasca Operasi Lilin 2021, yakni pada 3-9 Januari 2022.
"Mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pra dan pasca Operasi Lilin 2021," pungkas Kapolri.