Suara.com - Pagelaran MotoGP Mandalika 2022 berhasil menarik perhatian publik. Berbagai penonton berdatangan dari luar daerah bahkan luar negeri.
Namun dengan membludaknya penonton, maka sampah yang ada juga tak bisa terhindarkan.
Dalam hal ini sebuah akun Twitter @waste4change bahkan menyebutkan bahwa sampah harian MotoGP Mandalika 2022 bisa sampai 20 Ton.
"Dengan banyaknya pengunjung yang datang, nyatanya juga menghasilkan banyak sampah berserakan nih di tribun penonton," tulis akun tersebut.
Pada berbagai foto yang diunggah, terlihat berbagai sampah berserakan mulai dari sampah botol plastik hingga kotak makanan.
Sampah-sampah tersebut banyak yang terselip di bawah kursi tribun.
"Tak hanya berserakan di lantai, sampah botol minuman juga ditinggalkan di cup holder yang berada di tiap bangku penonton. Di tribune juga tak dilengkapi tempat sampah," imbuh akun tersebut.
Curhatan Petugas Kebersihan

Sebelumnya sebuah akun Twitter petugas kebersihan MotoGP Mandalika juga mengeluhkan sampah yang berserakan di tribun.
Baca Juga: Aksi Pawang Hujan di MotoGP Mandalika Viral, Iko Uwais: Kun Fayakun!
"Capek banget jadi petugas kebersihan MotoGP Mandalika, penontonnya ninggalin barang aneh-aneh," ungkap akun Twitter @muhammad_getar yang menyebutkan bahwa dirinya petugas kebersihan MotoGP Mandalika.