"Kalau urusan kegiatan warga, kami tetap usahakan ikut. Asalkan kami sudah selesai kerja. Sampai sini sebenarnya ada yang paham tidak ya? Ya Allah, capek. Kami itu bukan yang nggak nongol sama sekali. Kami tetap ikut sesekali kalau memang kami longgar untuk kegiatan yang penting-penting, bukan sekadar kongko," pungkasnya.
Cuitan ini pun menuai beragam komentar dari warganet. Warganet mengungkapkan bahwa pasangan suami istri ini harus membuat status di WhatsApp saat sedang bekerja di rumah agar tetangganya mengetahui kegiatan yang dilakukan olehnya dan suami.
"Besok-besok kalau WFH, kerjanya di teras aja nder. Biar kelihatan kerja. Mereka mungkin masih mikir kalau baik ke tetangga, semisal ada apa-apa bisa saling bantu. Tapi ya ada kewajiban lain selain nongkrong doang. Udah mulai tutup kuping sama mata aja, biar nggak kepikiran terus. Yang penting kamu fokus kerjanya. Biarin aja tetangga kayak gitu," kata warganet.
"Makanya buat status di WhatsApp dong. Percaya atau nggak, status WhatsApp itu sumber informasi. Dengan share status WhatsApp lagi kerja, pasti tetangga ada yang ngebela kalau emang situ lagi kerja," terang warganet.
"Saran aja sih, kalau lagi WFH coba share status WhatsApp kalau lagi kerja, kayak fotoin absen atau kerjaan," tambah warganet.