Suara.com - Setiap manusia, tak terkecuali umat Muslim tak lepas dari masalah yang membutuhkan pencerahan atau petunjuk dari Allah SWT. Oleh karena itu, dianjurkan untuk berdoa dengan melakukan sholat minta petunjuk atau yang dikenal dengan sholat Istikharah.
Sholat istikharah merupakan amalan sunnah yang bertujuan memohon petunjuk Allah SWT saat dihadapkan suatu masalah atau pilihan. Keutamaan sholat istikharah ini dapat menghapuskan seluruh kebimbangan atau kebingungan dalam diri sehingga diberi petunjuk dalam memecahkan masalah atau memutuskan sesuatu.
Biasanya umat Muslim akan melaksanakan sholat istikharah saat dihadapkan suatu pilihan tentang pekerjaan, pendidikan, jodoh, dan hal lainnya. Namun, haram hukumnya jika sholat Istikharah dilakukan untuk meminta petunjuk untuk sesuatu yang diharamkan Allah SWT.
Lantas, bagaimana bacaan niat sholat Istikharah atau sholat minta petunjuk? Mari simak berikut ini ulasannya yang dirangkum dari berbagai sumber.
Bacaan Niat Sholat Minta Petunjuk dan Tata Caranya
Ushollii sunnatal istikharati rak'ataini mustaqbilal qiblati adaa-an lillaahi ta'aala
Artinya: "Saya niat sholat istikharah dua rakaat menghadap kiblat karena Allah ta'ala."
Setelah tahu bacaan niatnya, berikut ini tata cara sholat istikharah atau sholat meminta petunjuk yang perlu diketahui umat Muslim. Simak baik-baik!
1. Berwudhu dan baca niat sholat istikharah
Baca Juga: Niat dan Tata Cara Mandi Wajib untuk Laki-laki dan Perempuan
2. Takbiratul ihram