Bacaan Sholat Subuh dari Niat Sampai Salam, Lengkap dengan Doa Qunut!

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 16 Mei 2023 | 16:11 WIB
Bacaan Sholat Subuh dari Niat Sampai Salam, Lengkap dengan Doa Qunut!
Warga Gaza melakukan salat subuh berjamaah dengan menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan di Masjid Al-Buhari di Deir Al-Balah, Gaza pada 3 Juni 2020. [Foto/Anadolu Agency] - Bacaan Sholat Subuh dari Niat Sampai Salam, Lengkap dengan Doa Qunut!
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

9. Duduk di antara dua sujud

Rukun sholat subuh selanjutnya adalah duduk di antara dua sujud dan membaca bacaan sebagai berikut:

Rabbighfir lii warhamnii wajburnii warfa'nii warzuqnii wahdinii

Artinya: "Tuhanku, ampunilah dosa-dosaku, sayangilah aku, tutupilah kesalahanku, angkatlah derajatku, limpahkanlah rezekiku, dan berilah petunjuk kepadaku." (Riwayat dari Abdullah bin Abbas, HR Tirmidzi)

10. Doa qunut 

Beberapa ulama menyarankan untuk melaksanakan sunnah membaca doa qunut dalam sholat subuh sebelum sujud di rakaat terakhir dan melafalkan doa tasyahud akhir. Berikut bunyi bacaan doa qunut dan artinya.

Allahummah dinii fiiman hadait wa 'aafinii fiiman 'aafait wa tawallanii fiiman tawallait wa baarik lii fiima a'thait wa qinii maa qadhait innaka taqdhii wa laa yuqdhaa 'alaika wa innahu laa yadzillu man waalait wa laa ya'izzu man 'aadait tabaarakta rabbanaa wa ta'aalait

Artinya: "Ya Allah, anugerahkanlah petunjuk kepadaku dan jadikanlah aku sebagaimana orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk, lindungilah aku dari penyakit dan segala perkara yang tidak baik dan jadikanlah sebagaimana orang-orang yang Engkau lindungi dari penyakit dan segala perkara yang tidak baik, jadikanlah aku penguasa sebagaimana orang-orang yang telah Engkau anugerahkan kekuasaan, turukanlah keberkahan kepadaku atas segala sesuatu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku, lindungilah aku dari berbagai keburukan dan ancaman bahaya yang telah Engkau tetapkan, karena sesungguhnya hanya Engkau yang berhak memutuskan dan tiada yang dapat menolak ketetapan-Mu. Sesungguhnya tiada yang dapat menghinakan orang yang telah Engkau muliakan, dan Mahasuci Engkau wahai Tuhan kami lagi Mahatinggi." (Riwayat dari Hasan bin Ali, HR Abu Dawud, Tirmidzi, Nasa'i, Ibnu Majah, Ahmad & Baihaqi)

11. Tasyahud akhir

Baca Juga: Tuntunan Bacaan Sholat dari Awal sampai Akhir, Ada Tulisan Latin dan Artinya

Rukun sholat terakhir adalah membaca doa tasyahud akhir saat duduk. Berikut bunyi bacaan doa tasyahud akhir. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI