Tak Seperti Biasa, Personel Brimob Jaga Bawa Laras Panjang saat Baleg DPR Gelar Rapat Bahas Revisi UU Pilkada

Rabu, 21 Agustus 2024 | 14:56 WIB
Tak Seperti Biasa, Personel Brimob Jaga Bawa Laras Panjang saat Baleg DPR Gelar Rapat Bahas Revisi UU Pilkada
Sejumlah personel Brimob Polri tampak berjaga di sekitaran Ruang Rapat Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, atau tepatnya di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024). (Suara.com/Bagaskara)

Suara.com - Sejumlah personel Brimob Polri tampak berjaga di sekitaran Ruang Rapat Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, atau tepatnya di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024).

Baleg DPR RI bersama Pemerintah memang sedang menjadi sorotan lantaran menggelar rapat mendadak soal Revisi Undang-Undang Pilkada pasca adanya putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, tampak sejumlah personel Brimob itu berisiaga di sudut-sudut luar ruangan rapat Baleg.

Para personel Brimob itu sudah terlihat sejak pukul 10.00 WIB. Mereka terlihat menenteng senjata api laras panjang dalam pengamanannya di sekitaran ruang rapat Baleg.

Situasi ini tampak tak biasa. Lantaran setiap rapat di Gedung DPR RI hanya dijaga oleh petugas Pengamanan Dalam (Pamdal) DPR RI.

Saat ditemui, salah satu personel Brimob menyampaikan, jika pihaknya hanya diminta diperbantukan mengamankan jalannya rapat Baleg mengenai RUU Pilkada.

"Kalau kita ini kan saya sudah lima tahun jaga di DPR sini, jadi ini hanya diperbantukan sekitaran sini saja," katanya.

Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, lewat Panitia Kerja (Panja) turut membahas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal partai politik yang tidak memiliki kursi di DPRD bisa mengusung calon kepala daerah, dalam Revisi Undang-Undang Pilkada. (Suara.com/Bagaskara)
Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, lewat Panitia Kerja (Panja) turut membahas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal partai politik yang tidak memiliki kursi di DPRD bisa mengusung calon kepala daerah, dalam Revisi Undang-Undang Pilkada. (Suara.com/Bagaskara)

"Iya membantu lah lancar supaya lancar. Kita hanya sebatas membantu saja otomatis di sini ada Pamdal," sambungnya.

Saat ditanya siapa yang meminta pengamanan lebih dari personel Brimob di ruang rapat Baleg DPR RI, ia enggan menjawabnnya.

Baca Juga: Acuhkan Putusan MK, Baleg DPR Buka Peluang Kaesang Tetap Maju Pilkada

"Ya pokonya dari membackup pamdal juga kan selalu koordinasi dengan kami," pungkasnya.

Untuk diketahui, Rapat Baleg DPR RI bersama Pemerintah membahas Revisi UU Pilkada ini menjadi sorotan. Hal itu menyusul dilakukan secara mendadak usai adanya putusan Mahkamah Konstitusi atau MK.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI