Banyak netizen yang mendoakan agar Tina Rambe dapat segera dibebaskan dan mendapat keadilan atas kasus yang menjeratnya.
"Kenapa harus dibalik jeruji. Kenapa ngga dibukakan sebentar untuk memeluk anaknya . Semoga ibu dapat segera dibebaskan," ujar netizen.
"Agak laen emg ... Hukum berlaku untuk Rakyat kecil," tutur netizen.
"Kak seto mana @kaksetosahabatanak .ni lihat anak nya masih kecil dan orang tuanya masuk sel..," tulis netizen.
"Laporkan balik, polis jadi backing pabrik. Mereka digaji rakyat tp menindas rakyat," tambah netizen lain.
Seperti diketahui, Gustina Salim Rambe ditangkap bersama 3 mahasiswa dan 2 masyarakat lain saat aksi demo dengan seratusan warga Kelurahan Pulopadang, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu pada Senin (20/05/2024) lalu.
Kala itu, ratusan warga menolak pengoperasian Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT Pulo Padang Sawit Permai (PPSP) karena lokasinya yang berdekatan dengan pemukiman masyarakat dan sekolah Yayasan Perguruan Islam Misbahu Dzikri akan mengakibatkan pencemaran lingkungan dan kebisingan akibat suara mesin pabrik.
Penangkapan pun dilakukan karena terjadi penghadangan oleh sekelompok masyarakat terhadap truk pengangkut sawit (bahan baku) yang dibawa menuju Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT Pulo Padang Sawit Permai (PPSP) dan aksi itu dianggap mengganggu fungsi jalan.
Kontributor : Maliana