Dipecat PDIP, Bobby Nasution: Saya kan Kader Gerindra

Suhardiman Suara.Com
Selasa, 17 Desember 2024 | 16:34 WIB
Dipecat PDIP, Bobby Nasution: Saya kan Kader Gerindra
Bobby Nasution. [Suara.com/ M. Aribowo]

Suara.com - Bobby Nasution menanggapi pemecatan dirinya sebagai kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP.

Menantu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) ini mengaku saat ini dirinya merupakan kader Partai Gerindra.

"Saya kan kader Gerindra sekarang, sudah dari kemarin, bukan dari sekarang," kata Bobby, Selasa (17/12/2024).

Meski tidak lagi menjadi kader PDIP, suami Kahiyang Ayu ini mengaku hubungannya dengan PDIP cukup baik.

"Bagus, tadi juga duduk sebelah Ketua DPRD Medan kan dari PDIP," ujarnya.

Sebelumnya, PDIP memecat 27 kadernya karena melanggar etik dan melakukan pelanggaran berat. Para kader yang dipecat termasuk Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka, dan Bobby Nasution.

Pemecatan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) nomor 1649/KPTS/DPP/XII/2024. Surat keputusan itu ditandatangani Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto.

Ketua DPP Bidang Kehormatan PDIP, Komarudin Watubun mengatakan, pemecatan ini dilakukan karena pelanggaran kode etik dan disiplin partai.

Dalam kasus Jokowi, ia dinilai telah menyalahgunakan kekuasaan, melanggar Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai, dan mendukung calon presiden dari partai lain.

“Saudara Joko Widodo telah melawan terang-terangan keputusan DPP terkait dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024 dengan mendukung pasangan calon dari Koalisi Indonesia Maju (KIM),” kata Komarudin.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI