Jadwal Keberangkatan Haji Indonesia Tahun 2025 dari Awal Hingga Kepulangan

Rifan Aditya Suara.Com
Jum'at, 23 Mei 2025 | 10:44 WIB
Jadwal Keberangkatan Haji Indonesia Tahun 2025 dari Awal Hingga Kepulangan
Ilustrasi Ibadah Haji - Jadwal Keberangkatan Haji Indonesia Tahun 2025 (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

• Rabu, 2 Juli 2025: Akhir pemberangkatan jemaah dari Makkah ke Madinah.

• Kamis, 10 Juli 2025: Akhir pemulangan jemaah gelombang II.

• Jumat, 11 Juli 2025: Akhir kedatangan jemaah gelombang II di Indonesia.

Calon jemaah asal Indonesia diimbau untuk selalu memantau informasi terkini yang dirilis oleh Kemenag sambil memastikan semua persiapan administratif serta kesehatan sudah lengkap sebelum jadwal keberangkatan.

Tak ketinggalan, selalu mengecek daftar nama jemaah haji dan rincian biaya masing-masing embarkasi lewat situs resmi Kemenag.

Durasi Masa Tinggal Jemaah di Arab Saudi

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, masa keberangkatan dan pemulangan jemaah haji asal Indonesia berlangsung selama 30 hari.

Sedangkan, lama masa tinggal jemaah di Arab Saudi mencapai 41 hari. Durasi tersebut mencakup kegiatan ibadah utama di Mekkah, Madinah, serta tempat-tempat suci lainnya.

Kuota Haji Indonesia Tahun 2025

Sebagai informasi, Indonesia kembali mendapat kuota besar pada musim haji tahun 2025 ini, yaitu sebanyak 221.000 orang. Kuota ini terbagi dalam beberapa kategori antara lain:

• Jemaah Haji Reguler: 201.063 orang

Baca Juga: Timwas Haji DPR Gelar Rakor, Kendala Kartu Nusuk Jemaah Indonesia Jadi Sorotan

• Jemaah Haji Khusus: 17.680 orang

• Petugas Haji Daerah: 1.572 orang

• Pembimbing KBIHU: 685 orang.

Kuota dalam jumlah besar ini menunjukkan komitmen pemerintah Arab Saudi dan Indonesia dalam memfasilitasi jemaah secara maksimal.

Pemerintah pun juga telah mempersiapkan petugas dan pendamping yang akan memberikan pelayanan penuh selama di tanah suci.

Arahan Menteri Agama untuk Petugas Haji

Menteri Agama, H. Nasaruddin Umar, menjelaskan bahwa petugas haji harus berkomitmen penuh untuk melayani para jemaah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI