Suara.com - Astra Financial, divisi jasa keuangan Grup Astra, menargetkan meraup transaksi senilai Rp 2,9 triliun dari pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2025 yang digelar mulai 24 Juli mendatang.
Dalam pameran GIIAS 2025, yang dimulai dari ICE, BSD Tangerang, Banten itu, Astra Financial akan menjadi sponsor platinum.
Selain GIIAS 2025, Jakarta yang digelar hingga 3 Juli, Astra Financial juga akan menjadi sponsor utama di tiga kota lainnya yakni di Semarang, Surabaya dan Bandung.
"Kita berharap bisa mempertahankan angka transaksi seperti tahun lalu, yakni sekitar Rp 2,9 triliun," kata Vice President Director Astra (In-Charge Astra Financial), Rudy dalam Media Gathering yang digelar di Jakarta, Rabu (16/7/2025).
Rudi mengakui target yang dipasang pada GIIAS 2025 tidak muluk, karena mengingat kondisi pasar mobil baru di Indonesia yang masih terus anjlok hingga Juni 2025.
Ia merujuk data Gaikindo yang menunjukkan penjualan wholesales sepanjang Januari sampai Mei 2025 anjlok hingga 5,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sementara itu penjualan ritel mobil baru Januari - Juni 2025 juga mengalami penurunan hingga 9,2% dibanding Semester I 2024.
Lebih lanjut Rudi berharap keikutsertaan Astra Financial di GIIAS 2025 bisa mendukung industri otomotif nasional, dengan menghadirkan pengalaman keuangan prima bagi pelanggan otomotif.
"Melalui sinergi 9 unit bisnis Astra Financial, kami hadir memberikan solusi keuangan yang lengkap dan aman bagi seluruh masyarakat," kata Rudy.
Tahun ini, Astra Financial memperkuat kolaborasi 9 unit bisnisnya, FIFGROUP, Astra Credit Companies (ACC) & Toyota Astra Financial Services (TAF), Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Moxa, SEVA dan Bank Saqu. Tidak lupa ada juga OLXmobbi sebagai Official Trade-in Partner.
Seluruh layanan ini hadir di GIIAS 2025 dalam satu ekosistem One Stop Financial Solution yang memudahkan pengunjung dalam pembelian kendaraan, pembiayaan, perlindungan hingga transaksi digital.
Baca Juga: Gaikindo Akui Situasi Industri Otomotif Indonesia Sedang Tidak Baik-Baik Saja
Di GIIAS 2025, Astra Financial menyediakan beberapa program unggulan seperti bunga kredit 2,3 persen sampai 4,5 persen dari ACC dan TAF; serta cashback Rp 350.000 untuk pembelian mobil kredit melalui ACC atau TAF yang disertai Asuransi Jiwa Kredit dari Astra Life.
Booth Astra Financial hadir di berbagai lokasi strategis di GIIAS 2025, mulai dari main booth yang berlokasi di Hall 7, dua satellite booth yang terletak di Hall 2 dan Pre Function Hall Nusantara, sebuah booth FIFGO dari FIFGROUP di Hall 10, dan booth Bank Saqu yang berlokasi di Pre Function Hall 8.