Baca 10 detik
- Desain aerodinamis ala station wagon yang tak lekang waktu dan tetap terlihat modern.
- Kabin lega muat 7 penumpang dengan bagasi super luas hingga 1.520 liter.
- Harga bekas sangat terjangkau mulai Rp60 jutaan dengan fitur keselamatan lengkap.
Fitur Keselamatan dan Harga Pasar
Meski mobil tua, fitur keselamatannya sudah cukup mumpuni. Honda Stream 2002 sudah dibekali teknologi pengereman ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic Brake-force Distribution), fitur yang bahkan kadang absen di mobil murah modern.
Lantas, berapa mahar untuk meminang MPV rasa sedan ini? Berikut pantauan harga pasar mobil bekas:
- 1.7 M/T (Manual) 2002: Rp60 Juta
- 1.7 A/T (Matic) 2002: Rp65 Juta
- 2.0 Tiptronic 2002: Rp70 Juta
Dengan harga setara motor sport 250cc baru, Anda sudah bisa mendapatkan kenyamanan mobil keluarga yang stylish, bertenaga, dan luas. Jadi, masih mau beli mobil sempit kalau ada Honda Stream?