![Legenda hidup bulutangkis Indonesia, Christian Hadinata, ditemui usai menghadiri konferensi pers Djarum Superliga 2019 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Kamis (31/1/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/01/31/23942-christian-hadinata.jpg)
Sebagai yang terbaik, The Minions disebutnya harus bisa mengatasi tekanan besar, baik dari diri sendiri maupun masyarakat Indonesia secara keseluruhan.
"Sebenarnya sesuatu yang wajar, karena mereka ranking satu dunia. Jadi itu konsekuensi dari prestasi mereka," ujar Christian dihubungi wartawan, Selasa (27/8/2019).
"Itulah yang harus mereka pikul, harus juara, pasti di setiap kejuaraan ditarget juara," pungkasnya.
Kegagalan The Minions bersinar di Kejuaraan Dunia 2019 membuat mereka harus memperpanjang obsesi menjadi juara dunia pertama kalinya, sejak tampil perdana di kejuaraan dunia pada 2017.