![Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang dijuluki The Minions. [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/08/21/65956-kevin-sanjaya-sukamuljomarcus-fernaldi-gideon.jpg)
Dominasi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di ajang bulutangkis Hong Kong Open selama dua tahun berturut-turut berakhir. Hal ini menyusul kekalahan dari Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Kevin/Marcus dihentikan ganda putra Jepang itu dalam pertarungan rubber game di babak perempat final Hong Kong Open 2019, Jumat (15/11/2019).