Tes Rekrutmen BUMN Diduga Disusupi Joki, Netizen: Pelaku Berkedok Bimbel

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 15 Januari 2023 | 11:09 WIB
Tes Rekrutmen BUMN Diduga Disusupi Joki, Netizen: Pelaku Berkedok Bimbel
Pengumuman Hasil Tes Rekrutmen BUMN 2022 akan Dirilis pada 9-10 Juni 2022 (bumn.go.id)

Suara.com - Rekrutmen bersama BUMN Batch 2 telah dimulai akhir tahun 2022 lalu. Namun kini, rekrutmen BUMN tersebut menuai pro dan kontra usai adanya dugaan kecurangan dalam tes Bahasa Inggris, yakni menggunakan joki.

Ribuan akun publik lantas menyerbu kolom komentar akun Instagram @fhci.bumn untuk memprotes hal ini. Akun resmi Forum Human Capital Indonesia BUMN juga dituntut agar terbuka dan mengusut kasus ini secara terbuka dan tuntas.

"Tolong usut yang lagi trending di twitter dan telegram dong. Joki berkedok bimbel tuh, udah banyak buktinya", tulis salah seorang akun warganet dikutip dari laman terkait pada Minggu (15/1/2023).

"PERBAIKI PROSES REKRUTMEN, MASIH TEMBUS SAMA JOKI TUHH," sebut akun lainnya.

Mereka juga ramai-ramai meminta Menteri BUMN, Erick Thohir agar turun tangan mengatasi hal ini.

"Merasa dicurangi dengan yang joki min, tindakan tegas dong," sebut lainnya.

"Seharusnya sebelum batch kedua ini di buka alangkah baiknya yang tidak lolos dan yang sudah terdaftar di batch satu seperti yang pak Eric Thohir katakan di tenis indoor istora Senayan Jakarta pada tanggal 18 Mei 2022 dalam acara pembakalan seperti ini pernyataan nya yang di katakan oleh bapak Eric Thohir "Dan juga di akhir tahun ini, saya juga sudah bicara para direksi, kalau ada rekrutmen bersama lagi, kita harus prioritaskan yang sudah terdaftar, sepakat ya!!" tulis akun netizen menyinggung Erick Thohir.

Dugaan kecurangan ini juga banyak disuarakan melalui media sosial Twitter. Ribuan akun turut memprotes hal ini bahkan membagikan grup Telegram dan Whatsapp yang diduga menjadi tempat berbagi para peserta yang melakukan kecurangan.

Hal ini juga mendapat perhatian dari Vina Muliana, Senior Associate Culture Strategy MIND ID sekaligus influencer yang kerap membagikan tips di media sosial.

Baca Juga: Bursa Ketum PSSI: Erick Thohir Daftarkan Diri Hari Ini, Bersaing dengan La Nyalla Mattalitti

"Kok bisa ya? Padahal ada yang belajar mati-matian lho buat lolos tes BUMN ini. Ini malah seenaknya dibantu jawab. Pak Bu, boleh tolong ambil tindakan lebih lanjut yang gini-gini nih @KemenBUMN @fhcibumn", tulis Vina di akun Twitternya @vmuliana.

Hingga saat ini, Redaksi Suara.com masih berusaha mengkonfirmasi hal ini. Namun hingga kini belum ada keterangan resmi ataupun tanggapan dari pihak terkait.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI