G-Creasi Dorong Penggunaan Pupuk Hayati untuk Petani di Malang

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 16 Agustus 2023 | 11:56 WIB
G-Creasi Dorong Penggunaan Pupuk Hayati untuk Petani di Malang
Pelatihan tata cara pembuatan dan penggunaan pupuk hayati untuk kelompok tani di daerah tersebut. 
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebab memiliki banyak manfaat untuk tanaman pertanian, diharapkan kegiatan ini bisa membuat hasil panen lebih optimal dan menjadi penggerak peningkatan ekonomi petani di sana.

"Setelah adanya pelatihan ini, mereka bisa mengaplikasikan ke lahan pertaniannya, karena di sini sentra pertanian jeruk, dan pertanian lain seperti sayur dan padi," jelasnya. 

G-Creasi pun berkomitmen untuk terus melanjutkan program kebermanfaatannya untuk kalangan petani dan peternak di Jawa Timur. 

Ilham menyebut, agenda terdekatnya ialah pelatihan budidaya maggot (belatung) di antara para petani. Nantinya maggot tersebut bisa menjadi sumber pembuatan pupuk ataupun pakan ternak. 

"Untuk kegiatan selanjutnya masih banyak, yang paling dekat yaitu pelatihan budidaya maggot. Itu juga masih satu irisan dan satu konsentrasi dengan para petani dan peternak di Jawa Timur." kata Ilham. 

"Kegiatan ini terinspirasi dari sosok Ganjar Pranowo karena beliau sangat dekat dengan petani dan sering meninjau langsung di lahan-lahan pertanian," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI