Sejauh ini, pihaknya telah mengintegrasikan berbagai program, baik yang ada di internal, masyarakat, pelaku usaha, maupun program TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan), yang diprioritaskan pada program percepatan penurunan angka stunting.
"Kesehatan ini butuh intervensi. Karena kalau stunting gagal ditangani, maka bonus demografi Indonesia tidak bisa optimal," ungkapnya.