1.000 SPBU Akan Ditutup Tahun Depan, Ini Alasannya

M Nurhadi Suara.Com
Jum'at, 22 Maret 2024 | 18:05 WIB
1.000 SPBU Akan Ditutup Tahun Depan, Ini Alasannya
SPBU Shell. [Ist]

Suara.com - Shell berencana menutup sekitar 1.000 stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di beberapa negara hingga tahun 2025 sebagai bagian dari strategi peralihan energi perusahaan.

Sebagai alternatifnya, Shell akan meningkatkan investasi pada Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) hingga tahun 2030 mendatang.

"Kami berencana untuk mendivestasikan sekitar 500 SPBU, termasuk dari usaha patungan, setiap tahunnya antara 2024 sampai 2025," demikian yang disampaikan Shell dalam Laporan Strategi Transisi Energi 2024, yang dikutip pada Jumat (22/3/2024).

Sebagai catatan, saat ini Shell mengoperasikan lebih dari 46.000 lokasi ritel di seluruh dunia, dimana sebagian besar di antaranya adalah SPBU. Namun, Shell merencanakan penutupan sejumlah 1.000 SPBU dari total tersebut, yang kurang dari 3 persen dari keseluruhan jumlahnya.

Meskipun jumlahnya relatif kecil, perusahaan yang berbasis di London mengatakan bahwa langkah sebagai perubahan fokus perusahaan yang ingin membantu memenuhi peningkatan permintaan stasiun pengisian kendaraan listrik untuk umum.

Perusahaan tidak mengungkapkan secara spesifik di mana lokasi SPBU yang akan ditutup berada. Meskipun begitu, mereka memberikan beberapa detail tentang rencana penambahan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).

Shell memiliki rencana untuk meningkatkan jumlah operasi SPKLU di seluruh dunia menjadi 200.000 unit hingga tahun 2030. Saat ini, Shell sudah mengoperasikan sebanyak 54.000 SPKLU di beberapa negara.

Shell menyatakan kecenderungannya untuk lebih banyak berinvestasi pada SPKLU daripada layanan pengisian di rumah.

"Kami memiliki keunggulan kompetitif dalam hal lokasi, dengan jejaring stasiun layanan kami yang merupakan salah satu yang terbesar di dunia," ungkap Shell, seperti yang dikutip dari Antara.

Baca Juga: Shell Segera Tutup 1.000 Stasiun Ritel Pada Akhir 2025

Tidak hanya itu, Shell juga menambahkan bahwa SPKLU diharapkan memberikan manfaat tambahan bagi perusahaan dalam hal penjualan ritel produk makanan dan minuman kepada konsumen.

"Dengan perkembangan kami dalam menyediakan daya pengisian untuk kendaraan listrik, kami menargetkan tingkat pengembalian investasi (IRR) sebesar 12% atau lebih tinggi," jelas pernyataan Shell.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI