Car Life Insurance Beri Inovasi Baru untuk Industri Asuransi Jiwa

Rabu, 30 April 2025 | 17:52 WIB
Car Life Insurance  Beri Inovasi Baru untuk Industri Asuransi Jiwa
Car Life Insurance
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal ini memastikan bahwa layanan CAR Life Insurance dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat di berbagai daerah. Selain itu, CAR Life Insurance mencatat Risk Based Capital (RBC) sebesar 253% pada Desember 2024 (unaudited), meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Angka pencapaian ini jauh di atas ketentuan minimal yang ditetapkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yaitu 120%, menandakan bahwa perusahaan berada dalam kondisi keuangan yang sangat sehat dan stabil.

Di era digital saat ini, CAR Life Insurance terus berinovasi dalam meningkatkan layanan kepada nasabah. Transformasi digital telah dilakukan dengan menghadirkan platform berbasis teknologi yang mempermudah akses terhadap produk dan layanan asuransi

Digitalisasi ini tidak hanya memberikan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses informasi dan melakukan pembayaran premi, tetapi juga meningkatkan efisiensi dalam operasional perusahaan.

Sementara itu, PT Asuransi Jiwa Central Asia Raya (CAR Life) membukukan jumlah investasi Rp10,89 triliun di sepanjang 2024. Pencapaian itu tumbuh 0,65 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang sebesar Rp10,81 triliun.

Mengutip laporan keuangan (audited) CAR Life, jumlah beban klaim dan manfaat yang dibayarkan CAR Life tercatat sebesar Rp1,97 triliun di 2024 atau naik 9,21 persen dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp1,80 triliun.

Kemudian, CAR Life mencatatkan pendapatan premi neto sebesar Rp1,78 triliun di 2024. Pencapaian itu turun sebanyak 28,02 persen dibandingkan dengan premi neto di 2023 yang tercatat sebesar Rp2,48 triliun. Untuk laba bersih, CAR Life memperoleh Rp207,32 miliar atau turun 0,58 persen dibandingkan dengan laba bersih tahun sebelumnya sebesar Rp208,53 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI