Begini Cara Bangun Keluarga Sehat Mulai dari Rumah

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Senin, 22 November 2021 | 16:10 WIB
Begini Cara Bangun Keluarga Sehat Mulai dari Rumah
Keluarga sehat. (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kebiasaan sederhana yang bisa diikuti oleh keluarga Indonesia untuk membentuk keluarga sehat di rumah

Kebiasaan yang sama-sama bisa kita bentuk adalah membatasi screen time, mulai dari TV, komputer, gadget, dan media sosial. Batasi cukup selama dua jam setiap hari, sisanya gunakan untuk hal-hal yang produktif dan kreatif.

Kedua, lakukan aktivitas fisik selama 30 menit. Ketiga, biasakan untuk melibatkan anggota keluarga untuk menjalani pola hidup yang sehat. Yang keempat, biasakan untuk memiliki rutinitas yang jelas dan teratur, mulai dari makan, beraktivitas, hingga beristirahat.

“Terakhir, biasakan untuk mengutamakan komunikasi yang sehat dalam keluarga. Budaya patriarki atau hirarki kadang menghambat terbentuknya komunikasi yang sehat. Komunikasi yang baik adalah yang berjalan dua arah, ketika ada yang berbicara maka yang lainnya menyimak dan begitu pula sebaliknya," ujar dia.

"Ketika komunikasi tidak terjalin dengan baik, maka akan timbul masalah biologis, psikologis, dan sosial. Oleh karena itu, mulai saat ini kita jaga kualitas komunikasi dengan keluarga melalui saling mendengarkan dan saling mengungkapkan,” tutup dr. Abi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI