Ungkap Alasan Bertemu Airlangga, Surya Paloh: Golkar Prioritas Bagi NasDem!

Rabu, 01 Februari 2023 | 14:31 WIB
Ungkap Alasan Bertemu Airlangga, Surya Paloh: Golkar Prioritas Bagi NasDem!
Ungkap Alasan Bertemu Airlangga, Surya Paloh: Golkar Prioritas Bagi NasDem! (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh melakukan kunjungan ke DPP Golkar untuk bertemu Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. Kunjungan tersebut menjadi pertanyaan tersendiri mengapa dilakukan NasDem, mengingat kedua partai berbeda koalisi.

Diketahui, meski belum resmi mendeklarasikan koalisi, NasDem bareng PKS dan Demokrat sepakat mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden melalui Koalisi Perubahan. Sementara, Golkar sudah berkoalisi dengan PAN dan PPP di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Lantas mengapa Paloh lebih memilih melakukan kunjungan ke Golkar, bukan bersama-sama bertemu dengan PKS dan Demokrat untuk lebih mematangkan Koalisi Perubahan?  Menanggapi pertanyaan itu, Paloh memberikan jawaban.

"Kenapa harus berkunjung ke Golkar? Prioritas bagi NasDem," kata Paloh di DPP Golkar, Jakarta Barat, Rabu (1/2/2023).

Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh menemui Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu (1/2/2023). (Suara.com/Bagaskara)
Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh menemui Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu (1/2/2023). (Suara.com/Bagaskara)

Paloh mengatakan ada satu romantisme, ada satu perjalanan, terutama sejarah perjalanan hidup pribadi dirinya yang tidak bisa dilepaskan dengan Golkar. Paloh yang sejak remaja usia 16 tahun mengaku sudah berada di barisan Golkar.

Karena itu tentu Golkar punya cerita sendiri, mengingat karier politiknya di Golkar mencapai 43 tahun.

"Jadi di Golkar sendiri ada 43 tahun baru kemudian ada NasDem kan. Jadi terlepas apapun juga kekurangan satu sama lain tapi modal kebersamaan catatan sejarah saling pemahaman, ya gak salah dibilang alumni Holkar, ya itu memang benar adanya. Jadi prioritas," tutur Paloh.

Ia juga menjawab pertnyaan mengapa NasDem belum berkunjunga kembali ke partai lain, termasuk partai-partai di dalam penjajakan Koalisi Perubahan.

"Yang lain kita memang baru mencoba, baru mencoba," ujarnya

Baca Juga: Koalisi Perubahan Disebut Masih Setengah Hati Gegera Belum Deklarasi Bareng, Demokrat: Anies Aman, Kami Sudah Sepaham

Bukan Saling Ajak Gabung

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI