Gembiranya PKS Tanggapi Pertemuan Surya Paloh-AHY: Koalisi Perubahan Kian Nyata

Rabu, 22 Februari 2023 | 13:02 WIB
Gembiranya PKS Tanggapi Pertemuan Surya Paloh-AHY: Koalisi Perubahan Kian Nyata
Penampakan AHY langsung memayungi Ketum Demokrat Surya Paloh saat berkunjung ke DPP Demokrat. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyambut baik pertemuan antara Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di DPP Demokrat hari ini, Rabu (22/2/2023).

Bagi PKS, pertemuan itu pertanda penjajakan Koalisi Perubahan yang kian nyata.

"Sebagai calon mitra koalisi, kunjungan tersebut akan semakin memperkuat Koalisi Perubahan," kata Juru Bicara PKS Muhammad Kholid kepada wartawan, Rabu (22/2/2023).

Hal senada juga disampaikan Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera. Mardani menganggap pertemuan NasDem dan PKS dapat memperkuat penjajakan Koalisi Perubahan.

"Yakin pertemuan Pak SP dan Demokrat kian menguatkan Koalisi Perubahan. Mendukung penuh silaturahim antar parpol dalam Koalisi Perubahan," kata Mardani.

Sementara itu, Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman memastikan pertemuan Paloh dan AHY sudah dikoordinasikan. PKS mengetahui dengan pasti agenda tersebut.

"Ya itu agenda yang sudah dibahas di tim kecil. Ini agenda yang sangat baik untuk menguatkan soliditas koalisi," ujar Sohibul.

Pertemuan Om Dan Ponakan

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh melakukan kunjungan ke DPP Partai Demokrat. Kunjungan itu dimaksudkan sebagai silaturahmi balasan atas kubjungan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ke NasDem Tower beberapa waktu silam.

Baca Juga: Saling Tuding Soal Sistem Pemilu, Adian Napitupulu 'Serang' Habis Politisi Demokrat: Mujinya Jangan Berlebihan!

Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengatakan kunjungan itu juga untuk lebih memperkuat hubungan keduanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI