Biodata Andi Widjajanto, Gubernur Lemhanas yang Tunggu Komando Jokowi Masuk TPN Ganjar

Rabu, 04 Oktober 2023 | 17:36 WIB
Biodata Andi Widjajanto, Gubernur Lemhanas yang Tunggu Komando Jokowi Masuk TPN Ganjar
Biodata Andi Widjajanto, Gubernur Lemhanas Tunggu Komando Jokowi Masuk TPN Ganjar [Antara/Syaiful Hakim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur Lembaga Pertanahan Nasional (Lemhanas) Andi Widjajanto masuk dalam bursa anggota Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo. Sudah tahu profil dan biodata Andi Widjajanto?

Andi Widjajanto mengaku baru mengetahui kabar tersebut. Orang penting di Istana itu mengaku masih menunggu komando dari Presiden Jokowi.

"Tergantung pak presiden nanti penugasannya seperti apa," kata Andi di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (4/10/2023).

Ia belum bisa memastikan akan fokus di Lemhanas atau bergabung dengan TPN Ganjar apabila benar-benar mendapatkan tawaran resmi.

Andi memastikan akan melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan Jokowi sebelum mengambil keputusan.

Munculnya kabar ini membuat publik bertanya-tanya dengan profil dan biodata Andi Widjajanto yang masuk bursa TPN Ganjar. Berikut ulasan selengkapnya.

Profil Andi Widjajanto

Andi Widjajanto lahir di Jakarta, 3 September 1971. Ia menduduki posisi sebagai Gubernur Lemhanas usai dilantik pada 21 Februari 2022.

Sebelum menjadi Gubernur Lemhanas, nama Andi Widjajanto sudah cukup terkenal di dunia pemerintahan.

Baca Juga: Rumahnya Didatangi Ganjar, Ceu Popong Beri Pesan Soal Ikhtiar untuk Pilpres 2024

Pada tahun 2014, Andi mendapatkan kepercayaan menjadi Sekretaris Kabinet hingga tahun 2015.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI