Prabowo Akan Gelar Pertemuan dengan Kaesang: Sudah Saya Undang Beliau

Rabu, 11 Oktober 2023 | 20:21 WIB
Prabowo Akan Gelar Pertemuan dengan Kaesang: Sudah Saya Undang Beliau
Ketua Umum partai Gerindra Prabowo Subianto. (Suara.com/Yaumal)

Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal calon presiden Prabowo Subianto mengaku telah merencanakan pertemuan dengan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Prabowo secara langsung mengungkap telah mengundang putra bungsu Presiden Jokowi tersebut.

"Saya sudah undang beliau," kata Prabowo di Kediaman Jalan Kartanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2023).

Prabowo tidak menyebut kapan dan di mana lokasi pertemuan tersebut akan berlangsung. Ia meminta publik untuk bersabar.

"Kita lihat kapan tanggalnya ya," ujarnya.

Terpisah, Kaesang juga mengonfirmasi telah menyusun pertemuan dengan Prabowo. Pertemuan dengan Prabowo merupakan lanjutan safari politiknya setelah sebelumnya bertemu dengan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani.

"Nanti InsyaAllah kami juga sudah merencanakan untuk bertemu dengan Partai Gerindra yang di mana juga sudah mengusung capres Pak Prabowo, kalau dari PDIP Pak Ganjar," kata Kaesang di Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (11/10).

Meski begitu, Kaesang enggan membocorkan jadwal pertemuan dengan Prabowo. Ia hanya memastikan rencana bertemu Gerindra sudah ada, sedangkan untuk waktu tinggal menunggu pengumuman resmi melalui Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni.

"Untuk pertemuan dengan Gerindra sudah ada, nanti tunggu aja. Nanti yang ngumumin biar pak sekjen saja kapannya," pungkas Kaesang.

Baca Juga: Prabowo Tentukan Cawapres Usai Putusan Batas Usia MK: Sesuai Tradisi Selalu Last Minute

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI